Balangan (KATAKUNCI) – Sebanyak 53 personel Polres Balangan jajaran Polda Kalimantan Selatan diganjar penghargaan oleh Kapolres Balangan AKBP Riza Muttaqin karena telah menorehkan prestasi pada bidang masing-masing.
“Penghargaan ini kita harap dapat menjadi motivasi bagi personel yang mendapat penghargaan agar memacu semangat seluruh jajaran Polres Balangan untuk terus meningkatkan kinerjanya,” kata Kapolres Balangan AKBP Riza Muttaqin di Paringin, Senin.
Riza berpesan penghargaan prestasi ini dapat menjadi contoh bagi seluruh anggota dalam menjaga profesionalisme dan bekerja keras demi menciptakan Kabupaten Balangan yang aman dan kondusif.
Selain itu Kapolres menegaskan penghargaan ini memacu personel untuk terus bekerja dengan integritas tinggi dalam menjalankan tugas sebagai abdi negara yang bertanggung jawab atas keamanan, ketertiban, pelayanan, perlindungan dan pengayom masyarakat di wilayah Balangan.
“Tentunya kita sangat bangga kepada seluruh personel terlebih mereka yang telah menorehkan prestasi pada bidangnya masing-masing,” ucap Riza.
Diketahui pemberian penghargaan diberikan atas keberhasilan dibidang Pembinaan dan Operasional antara lain sebagai operator Laporan Online terbanyak bulan Januari-Februari 2025, serta ungkap kasus peredaran narkoba dengan jumlah barang bukti 93,91 gram.
Kemudian peningkatan ketahanan pangan, pengungkapan kasus Curanmor, Pelayanan Kesehatan kepada PNPP dan Bansos terhadap masyarakat terdampak banjir, pelaksanaan Administrasi operasi Mantap Praja.
Terakhir Peringkat III Satker terbaik Kategori implementasi digipay satu semester II tahun 2024 serta keberhasilan gugus tugas Makan Bergizi Gratis di lingkungan Polres Balangan.