Balangan (KATAKUNCI) – Kecamatan Paringin melalui Seksi Ketentraman dan Ketertiban menggelar pelatihan penggunaan mesin portabel Alkon bagi Satuan Perlindungan Masyarakat (Satlinmas) Desa Kalahiyang, Kecamatan Paringin, Kabupaten Balangan.
“Hari ini kita bersama dengan TRC melaksanakan pelatihan penggunaan Alkon bagi para Satlinmas, khususnya di Desa Kalahiyang ini,” kata Kasi Trantib Kecamatan Paringin Muhammad Abidin di Balangan, Jumat (10/10).
Abidin menuturkan pelatihan ini bertujuan untuk melatih para Satlinmas apabila di tempat mereka suatu saat ada terjadi kebakaran, maka mereka dapat menjadi garda terdepan untuk memadamkam api.
Abidin menambahkan, hal ini juga bertujuan untuk memberikan kemampuan Satlinmas agar tanggap dan dapat menjadi relawan pemadam kebakaran di wilayahnya masing-masing.
Kasi Trantib berharap setiap desa dan kelurahan memiliki satu tim yang menguasai dan memiliki keterampilan dalam penggunaan mesin Alkon sehingga apabila di wilayahnya terjadi kebakaran, maka akan mengurangi dampak kerungian dari bencana kebakaran.
Abidin menegaskan pelatihan yang diberikan oleh pihaknya ini tidak hanya dilaksanakan di Desa Kalahiyang saja, tetapi ke depan akan diberikan diseluruh desa dan kelurahan di Kecamatan Paringin.