Banjarmasin (KATAKUNCI) – Tim sepakbola peofesional Barito Putera memastikan melaksanakan seluruh sesi latihan dan persiapan di Kalimantan Selatan untuk sisa kompetisi BRI Liga 1 musim ini.
Meskipun masih berkandang di Yogyakarta, manajemen memutuskan seluruh aktivitas latihan akan dilakukan di Banjarmasin atau di Kabupaten Banjar.
Keputusan ini diambil karena dinilai memberikan banyak efek positif bagi tim, serta latihan di Banua memungkinkan Barito Putera mendapatkan dukungan langsung dari pendukung dan masyarakat setempat, sekaligus menerima masukan yang bermanfaat untuk perbaikan tim.
CEO Barito Putera Hasnuryadi Sulaiman, menjelaskan bahwa keputusan ini bertujuan untuk menambah motivasi dan semangat tim dengan dukungan dari suporter Banua, meski mereka belum dapat berlaga di Kalimantan Selatan.
“Bertemu keluarga di sini dan disambut gembira adalah yang kita inginkan, pulang kampung ke Banua tercinta dan kita rindu bermain di sini,” jelas Hasnuryadi.
Menurut Hasnur setelah laga melawan Persita pihaknya langsung pulang dan semua harus pulang ke kampung halaman untuk kembali berlatih.
Sementara itu manajemen Barito Putera terus berusaha agar tim dapat kembali berlaga di Banua, karena saat ini mereka tengah berkoordinasi dengan pemerintah Kabupaten Banjar terkait penggunaan Stadion Demang Lehman, Martapura.