Balangan (KATAKUNCI) – Pelajar dari SMA Negeri 1 Tebing Tinggi, Kecamatan Tebing Tinggi, mengikuti sosialisasi bahaya narkoba yang dilaksanakan oleh Gabungan Organisasi Wanita (GOW) dan Badan Narkotika Nasional Kabupaten Balangan (BNNK) Balangan.
Ketua GOW Balangan Megawati Ulfah di Paringin, Rabu, mengatakan kegiatan ini merupakan satu dari berbagai program GOW dalam mendukung dan mengambil peran pembangunan, melalui berbagai giat edukasi mental generasi muda agar lebih baik.
Megawati menegaskan, pihaknya akan selalu siap bersinergi bersama pemerintah daerah dalam memberantas narkoba, terutama melalui sosialisasi tentang bahaya narkoba bagi remaja.
Sementara itu Sub Koordinator Seksi Pencegahan dan Pemberdayaan Masyarakat BNNK Balangan Iwan Rasoully, sangat mengapresiasi kepedulian dari GOW Balangan terhadap remaja di Balangan tentang bahaya penyalahgunaan narkoba.
Menurut Iwan dengan maraknya peredaran obat-obatan terlarang saat ini, Iwan berharap sosialisasi tersebut dapat terus berlanjut dalam mendukung kegiatan Pencegahan, Pemberantasan, Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika (P4GN) di Kabupaten Balangan.
Kepala SMA Negeri 1 Tebing Tinggi Achmad Ariansyah menambahkan, sangat menyambut baik kepada GOW dan BNNK setempat atas terselenggaranya sosialisasi tersebut dan berharap hal ini dapat terus berlanjut.
“Terima kasih kepada GOW Balangan dan BNNK yang telah memberikan pemahaman kepada anak-anak mengenai bahaya penggunaan narkoba,” ucapnya.